Mantan Fisioterapis Timnas Indonesia, Choi Ju-young, Bersedia Bergabung Kembali

Avatar photo

- Jurnalis

Selasa, 4 Februari 2025 - 22:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mantan fisioterapis timnas Indonesia, Choi Ju-young

Mantan fisioterapis timnas Indonesia, Choi Ju-young

 

Deltanusantara.com – Mantan fisioterapis timnas Indonesia, Choi Ju-young, bersedia kembali bergabung ke Tim Merah Putih.

Pria asal Korea Selatan itu akan bertugas bersama timnas U-17 Indonesia, bukan timnas Indonesia senior. Selasa 4 Februari 2025.

Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, mengatakan ia mendapatkan arahan dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, untuk menghubungi Choi Ju-young.

Arahan itu untuk meminta mantan kerja Shin Tae-yong tersebut kembali ke timnas U-17 Indonesia.

Choi Ju-young sebelumnya bergabung ke timnas Indonesia pada 30 Desember 2023.

Ia diminta langsung oleh Shin Tae-yong setelah sebelumnya bertugas untuk membantu timnas Vietnam.

Satu tahun di timnas Indonesia, Choi Ju-young kena dampak pemecatan PSSI kepada Shin Tae-yong, Senin (6/1/2025).

Fisioterapis berusia 72 tahun tersebut sempat kembali ke Korea Selatan bersama Shin Tae-yong dan asisten lainnya seusai dipecat.

Saat mau kembali ke Korea Selatan, Choi Ju-young pun mengaku bakal kembali ke Indonesia.

Meski begitu belum diketahui maksud dan tujuannya.

“Choi Ju-Young itu kualitasnya luar biasa.”

“Dia profesional saat bekerja.”

“Jadi saya sudah diperintahkan oleh Ketua Umum PSSI untuk menyampaikan ini kepada Choi Ju-Young supaya segera kembali ke timnas u-17 Indonesia  membantu Nova Arianto,” kata Sumardji dilansir BolaSport.com.

Sementara itu, Nova Arianto  membenarkan bahwa Choi Ju-Young akan datang ke timnas u-17 Indonesia.

Kendati demikian, Nova Arianto tidak membeberkan kapan Choi ju-yung tiba di Tanah Air.

Kedua sosok ini akrab karena sama-sama bertugas di bawah asuhan Shin -Tae-Young  saat memegang timnas Indonesia.

Selain itu, Choi ju-yung juga membantu timmas u-17 Indonesia setelah diminta langsung oleh Nova Arianto.***

Simak artikel terbaru deltanusantara.com di Google News

Penulis : Gerry

Berita Terkait

Jadwal Timnas U-17 Indonesia vs Afganistan Jumat Dinihari WIB, Nova Arianto Minta Pemain Melupakan Euforia
Jangan Tertipu! Semua Biaya PPG PAI Kemenag Ditanggung Pemerintah, Berikut Penjelasannya!
Usai Pergantian Direksi Bulog, Kini Serapan Beras Menjadi Naik Siginifikan 2000%
Polda Jabar Siagakan Pengamanan Maksimal Saat Kunjungan Presiden Prabowo di Majalengka 
Live Malam Hari di Ini RCTI!, Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-17 vs Yaman U-17 di Piala Asia U-17 2025
Atasi Kemacetan Puncak Arus Balik, Polres Garut Terapkan One Way di Jalur Limbangan
Piala Asia U-17 2025, Timnas Indonesia U-17 Langsung Menghadapi Korea Selatan, Berikut Jadwal Lengkapnya!
Jelang Lawan China, Pesan Tegas Sumardji ke Kluivert, Timnas Indonesia Nggak Usah Sok-sokan Total Football

Berita Terkait

Kamis, 10 April 2025 - 20:07 WIB

Jadwal Timnas U-17 Indonesia vs Afganistan Jumat Dinihari WIB, Nova Arianto Minta Pemain Melupakan Euforia

Kamis, 10 April 2025 - 13:52 WIB

Jangan Tertipu! Semua Biaya PPG PAI Kemenag Ditanggung Pemerintah, Berikut Penjelasannya!

Selasa, 8 April 2025 - 17:26 WIB

Usai Pergantian Direksi Bulog, Kini Serapan Beras Menjadi Naik Siginifikan 2000%

Selasa, 8 April 2025 - 10:37 WIB

Polda Jabar Siagakan Pengamanan Maksimal Saat Kunjungan Presiden Prabowo di Majalengka 

Senin, 7 April 2025 - 14:08 WIB

Live Malam Hari di Ini RCTI!, Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-17 vs Yaman U-17 di Piala Asia U-17 2025

Berita Terbaru