Marselino Ferdinan Bertolak ke Inggris, Jelang Laga Oxford United vs Cardiff City di Liga 2 Inggris 

Avatar photo

- Jurnalis

Kamis, 26 Desember 2024 - 18:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Foto: Instagram/@marselinoeferdinan10)

(Foto: Instagram/@marselinoeferdinan10)

 

Deltanusantara.com – Akhir pekan lalu, Marselino Ferdinan bertolak dari Indonesia ke Inggris.

Ia melakukan perjalanan usai membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024.

Gelandang 20 tahun ini gagal total bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024.

Dari tiga pertandingan, eks pemain Persebaya Surabaya itu gagal mencetak gol maupun assist.

Bahkan, Marselino Ferdinan terkena kartu merah saat Timnas Indonesia ditahan Laos 3-3 di matchday kedua Grup B Piala AFF 2024.

Akibatnya, Timnas Indonesia rontok di fase grup Piala AFF 2024.

Timnas Indonesia cuma finis di posisi tiga Grup B dengan empat angka.

Terpaut dua poin dari Filipina yang menempati posisi dua, atau batas akhir tim yang lolos ke semifinal Piala AFF 2024.

Setelah gagal total di Piala AFF 2024, Marselino Ferdinan praktis ingin melampiaskan kekesalannya dengan tampil impresif bersama sang klub, Oxford United.

Sebelum dipanggil untuk membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024.

Marselino Ferdinan empat kali beruntun masuk daftar susunan pemain (DSP) Oxford United.

Karena itu, Marselino Ferdinan dalam trek tepat mencetak sejarah, yakni untuk pertama kalinya mencatatkan caps bersama Oxford United.

Debut itu berpotensi didapatkan Marselino Ferdinan saat Oxford United menjamu Cardiff City di pekan ke-22 Liga 2 Inggris 2024-2025 malam ini.

Pelatih Oxford United Des Buckingham disinyalir membutuhkan Marselino Ferdinan.

Tenaga Marselino Ferdinan dibutuhkan untuk memberikan perbedaan kepada Oxford United.

Tim yang dalam tujuh laga terakhir di Liga 2 Inggris 2024-2025 tak pernah menang (satu imbang dan enam kalah).***

 

Simak artikel terbaru di Google News

deltanusantara.com

 

Penulis : Gerry

Sumber Berita : PSSI

Berita Terkait

Jadwal Timnas U-17 Indonesia vs Afganistan Jumat Dinihari WIB, Nova Arianto Minta Pemain Melupakan Euforia
Live Malam Hari di Ini RCTI!, Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-17 vs Yaman U-17 di Piala Asia U-17 2025
Piala Asia U-17 2025, Timnas Indonesia U-17 Langsung Menghadapi Korea Selatan, Berikut Jadwal Lengkapnya!
Jelang Lawan China, Pesan Tegas Sumardji ke Kluivert, Timnas Indonesia Nggak Usah Sok-sokan Total Football
Ramadhan Santanta, Dipanggil Timnas Indonesia, Era Shin Tae-yong Sempat Tak Dipercaya 
Ketua Badan Tim Nasional Sumardji, Kecewa Timnas U-20 Indonesia Gagal Lolos di Piala Asia U-20 2025
Laga Perdana Piala Asia U-20 2025 Tuan Rumah China Sukses Bekuk Qatar dengan Skor Tipis
Berikut Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025

Berita Terkait

Kamis, 10 April 2025 - 20:07 WIB

Jadwal Timnas U-17 Indonesia vs Afganistan Jumat Dinihari WIB, Nova Arianto Minta Pemain Melupakan Euforia

Senin, 7 April 2025 - 14:08 WIB

Live Malam Hari di Ini RCTI!, Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-17 vs Yaman U-17 di Piala Asia U-17 2025

Rabu, 2 April 2025 - 18:56 WIB

Piala Asia U-17 2025, Timnas Indonesia U-17 Langsung Menghadapi Korea Selatan, Berikut Jadwal Lengkapnya!

Rabu, 2 April 2025 - 14:19 WIB

Jelang Lawan China, Pesan Tegas Sumardji ke Kluivert, Timnas Indonesia Nggak Usah Sok-sokan Total Football

Selasa, 11 Maret 2025 - 17:29 WIB

Ramadhan Santanta, Dipanggil Timnas Indonesia, Era Shin Tae-yong Sempat Tak Dipercaya 

Berita Terbaru